Desa Cigentur

Kecamatan Paseh
Kabupaten Bandung - Jawa Barat

Artikel

Bikin Nyaman Peziarah, Pemdes Cigentur Bersama Warga Kerja Bakt Bersihkan Makam Desa

ADMIN

06 Mei 2019

482 Kali Dibaca

Cigentur – Menyambut datangnya bulan suci Ramadan, warga Desa Cigentur melakukan kegiatan berziarah, bersih-bersih makam desa, dan doa bersama. Kegiatan itu sudah menjadi tradisi setiap tahun menjelang Ramadan.

Seperti yang dilakukan warga di Desa Cigentur, Kecamatan Paseh Kab. Bandung. Pemdes Cigentur bersama warga gotong royong membersihkan makam. Mereka berduyun-duyun membawa sabit, cangkul, dan sapu lidi.

Masuk di makam desa itu, warga langsung membawa peralatan untuk membersihkan rumput dan menata tanah agar makam desa tampak bersih. Hal ini dilakukan agar para peziarah di makam merasa nyaman.

Kepala Desa Cigentur mengatakan kegiatan bersih makam desa ini sudah menjadi tradisi menjelang bulan suci Ramadan. "Kerja bakti dan gotong royong bersih-bersih makam ini sudah menjadi tradisi menyambut datangnya bulan suci ramadan," ungkapnya, Minggu (05/05/2019).

Setelah melakukan kerja bakti bersih-bersih makam, warga menggelar acara doa bersama di makam desa. Doa bersama ini ditujukan kepada para leluhur. "Doa bersama atau tahlil bersama ini kami lakukan untuk mendoakan para leluhur yang telah meninggal dunia," jelas H. Hidayat.

Kirim Komentar

Nama
Telp./HP
E-mail

Komentar

Captha

Komentar Facebook

Statistik Desa

Aparatur Desa

Kepala Desa

H. HIDAYAT

Sekretaris

SIDIK PERMANA, S.sos.I

NURDIN HIDAYATULLOH EL-GHIFARI

ENDUN HAN HAN

ANTON SETIAWAN

ILHAM CAHAYA SAPUTRA

PRAYOGA SETIAWAN

RANGGA SUBAKTI

H. HERMAN

DEDEN DENDI

Kasi Kesejahteraan

AEP SOPYAN

Kasi Pemerintahan

LUTHFI PRAMA RIZKI

Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri

Desa Cigentur

Kecamatan Paseh, Kabupaten Bandung, 32

Transparansi Anggaran

APBDes 2026 Pelaksanaan

APBDes 2026 Pendapatan

APBDes 2026 Pembelanjaan

Lokasi Kantor Desa

Latitude:-7.027761918439549
Longitude:107.79664733558242

Desa Cigentur, Kecamatan Paseh, Kabupaten Bandung - Jawa Barat

Buka Peta

Wilayah Desa